Seperti
diketahui umum banyak masalah komplen atas ford fiesta produksi awal
2010 tentang steering rack dan gearbox matic nya. Rata-rata pabrikan
saat ini menerapkan pada umumnya long life oli matic sampai 100.000 km.
Anda bisa lihat buku servis/pedoman pemilik yang ada. Itu patokan secara
umum.
Padahal dalam kenyataan nya oli harus diganti sebelum 100
ribu kilometer sebaiknya. Guna mendapatkan usia pakai matik yang panjang
dan enak saat dalam pemakaian sehari-hari.
Rata-rata oli matik
baik tipe ATF, Dual clutch, CVT dll sebaiknya di periksa kondisi bau,
warna dan respon nya setelah 25 ribu km. Apabila ada dana dan suka
mendapatkan kondisi kendaraan yang prima, maka sebaiknya setiap 25.000
km dilakukan flushing /ganti oli matik tersebut. Apalagi kalau dari baru belum pernah diganti, biasanya kotoran berupa serpihan kecil gramm akan terlihat.