Saturday, November 14, 2015

Ford Fiesta Sport Ganti oli Transmisi Dual Clutch dan Servis Tune up problem

"Oli Transmisi Dual clutch Ford Fiesta flush/ganti problem sendat"


Seperti diketahui umum banyak masalah komplen atas ford fiesta produksi awal 2010 tentang steering rack dan gearbox matic nya. Rata-rata pabrikan saat ini menerapkan pada umumnya long life oli matic sampai 100.000 km. Anda bisa lihat buku servis/pedoman pemilik yang ada. Itu patokan secara umum.

Padahal dalam kenyataan nya oli harus diganti sebelum 100 ribu kilometer sebaiknya. Guna mendapatkan usia pakai matik yang panjang dan enak saat dalam pemakaian sehari-hari.
Rata-rata oli matik baik tipe ATF, Dual clutch, CVT dll sebaiknya di periksa kondisi bau, warna dan respon nya setelah 25 ribu km. Apabila ada dana dan suka mendapatkan kondisi kendaraan yang prima, maka sebaiknya setiap 25.000 km dilakukan flushing /ganti oli matik tersebut. Apalagi kalau dari baru belum pernah diganti, biasanya kotoran berupa serpihan kecil gramm akan terlihat.


Untuk ford fiesta anda sebaiknya berkonsultasi ke bengkel rekanan/resmi Ford yang ada, dan
menanyakan nya. Apabila tidak bisa karena sesuatu sebab, maka anda bisa menghubungi kami untuk proses penggantian oli matik Dual clutch Ford Fiesta tersebut. Khusus ford fiesta, sistem Dual clutch sebenarnya adalah kopling manual yang menggunakan 2 kampas kopling dan digerakkan oleh solenoid/akumulator untuk shifting up & down. Mengadopsi teknologi seperti Dual clutch milik Audi VW. Dan oli matik fiesta tidak memiliki pendingin/oil cooler seperti atf pada umumnya.

Dalam kasus ini biasanya oli matik dual clutch berwarna bening sedikit semu kuning. Dan apabila sudah berwarna hitam seperti oli mesin, anda tahu sendiri bagaimana prosesnya. Di halaman ini and bisa lihat foto asli dari oli transmisi ford fiesta yang sudah menempuh 80 ribu km+.
Review setelah penggantian akan didapatkan perpindahan gigi yang lebih halus, respon dari rpm rendah maupun atas lebih smooth dan enak dipakai.

Gejala kerusakan matik lebih cepat terjadi karena panas dan sering stop and go di Indonesia. Biasanya yang menanggung kerusakan lebih sering pihak kedua yaitu pembeli mobil bekas. Pemilik pertama mendapat enaknya seperti biasa.
Dan oli transmisi matik yang tidak pernah diganti akan menjadi bom waktu yang sewaktu-waktu bisa terjadi, serta susah ditebak dan menjadi alasan yang agak sulit untuk melakukan Claim garansi apabila jadwal servis penggantian terlalu lama. Untuk itulah bengkel langganan tempat anda biasa servis dan dapat dipercaya bisa melakukan pemeriksaan awal akan Bau, Warna dan respon kerja transmisi tersebut. Demikian pun beberapa tipe mobil juga rawan terjadi kerusakan matik dan sialnya overhaul kit tidak tersedia, dalam artian harus diganti utuh full gearbox. Biayanya sangatlah fantastis.
sebagai contoh toyota Alphard Anh20 CVTF gearbox dan Alphard steering problems.
Ingat : kerusakan transmisi matik bukan biaya murah sejuta duajuta.

selamat berkendara dan bijak dalam memelihara kendaraan anda.


Vspeed Bsd
+6285100918188

No comments:

Post a Comment

Silahkan comment dengan sopan. Terima kasih.